Samsung Galaxy Note 10.1 Edisi 2014, Tablet 10 Inci Spesifikasi Powerfull

Diposting oleh Ahr Pulsa on Kamis, 05 September 2013
Sobat tiponers, apa kabar nih? sehat kan.... ane ada kabar baru lagi ni dari samsung si pabrikan korea ini lagi-lagi menggerayangi pasar Tablet dengan menghadirkan Galaxy Note 10.1 Edisi 2014, sebelumnya banyak yang memperkirakan kalau penerus Note 10.1 akan hadir dengan layar berukuran 12.2 inci. Peluncuran Note 10.1 Edisi 2014 ini bersamaa dengan pelucuran Note 3 dan Samsung Galaxy Gear (akan dibahas ditulisan berikutnya)
Samsung Galaxy Note 10.1

Samsung Galaxy 10.1 Edisi 2014 hadir dengan desain yang tidak biasa seperti para pendahulunya, layar 10.1 inci memang terbilang sangat bongsor, tetapi samsung memberikan resolusi dan kerapatan piksel yang luar binasa, eh salah luar biasa maksud ane sob! Galaxy Note 10.1 terakhir layarnya beresolusi 1280x800 piksel, sedangkan Note 10.1 edisi 2014 ini hadir dengan resolusi layar 2560x1600 display. Ini berarti pixel density Note 10.1 edisi 2014 digandakan oleh samsung!

belakang Samsung Galaxy Note 10.1

Note 10.1 2014 juga membawa prosesor keren berkecepatan 1.9 GHz Octa Core, (varian LTE, prosesornya 2.3GHz). Note 10.1 2013 membawa RAM 3 GB yang sama dengan kapasitas RAM Note 3, hal ni menobatkannya menjadi perangkat tablet 10 inci pertama yang menggunakan RAM sebesar 3 GB. Sedangkan untuk pilihan memori internal tersedia versi 16 GB, 32 GB, atau 64 GB sesuai selera sobat deh, tentu saja samsung juga menyediakan microSD untuk memperbesar memori jikalau dirasa kurang.

Kamera utama nya beresolusi 8 Megapiksel, dan dibagian depan juga terdapat kamera 2 Megapiksel shooter that we saw on the last Note 10.1. Samsung juga mendesain Note 10.1 2014 ini lebih tipis dengan dimensi 243.1 x 171.4 x 7.9 mm dan bobotnya 535 gram, walaupun hadir dengan desain yang lebih tipis, Samsung menanamkan baterai dengan kapasitas lebih besar, yaitu 8220 mAh, (sebelumnya hanya 7000 mAh).
S Pen Samsung Galaxy Note 10.1

Untuk OS, Note 10.1 menjalankan OS Android 4.yang bisa di upgrade ke Android 4.4 KitKat. Tablet moster Samsung Galaxy Note 10.1 2014 akan diluncurkan pada bulan Oktober 2013 mendatang yang hadir dengan 3 varian : Wi-Fi only, Wi-Fi dan 3G, Wi-Fi dan LTE. Warnyanya hanya tersedia untuk saat-saat peluncuran kepasaran, kabarnya samsung juga akan menyiapkan 5 pilihan warna lainnya.
Samsung Galaxy Note 10.1 2014
Status Rilis September 2013
Jaringan GSM | HSDPA | LTE
Layar Super Clear LCD Capacitive touchscreen | 2560 x 1600 pixels, 10.1 inci (299 ppi)
OS Android 4.3 (Jelly Bean)
CPU - Quad-core 2.3 GHz Krait 400 (LTE model)
- Quad-core 1.9 GHz Cortex-A15 & quad-core 1.3 GHz Cortex-A7 (3G model)
GPU Adreno 330 (LTE model)
Memori 16/32/64 GB (internal) | microSD 64 GB (Eksternal) | RAM 3 GB
Kamera 8 MP (Utama) | 2 MP (kedua)
Fitur : autofocus, led flash, Geo-tagging, face and smile detection
Konektivitas Bluetooth 4.0 (A2DP), Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot, microUSB v2.0, USB Host
Browser HTML5
Baterai Non-removable Li-Ion 8220 mAh
Harga -

Harga Galaxy Note 10.1 2014 untuk saat ini belum ada informasinya sob, tapi perkiraan sih diatas 9 jeti :( gak usah makan selama 9 bulan, kalo laper tinggal jilatin aja nih tablet!

Add comment to Samsung Galaxy Note 10.1 Edisi 2014, Tablet 10 Inci Spesifikasi Powerfull

Posting Komentar

 
Samsung Galaxy Note 10.1 Edisi 2014, Tablet 10 Inci Spesifikasi Powerfull | Themes creater Seo Buffer