Huawei MediaPad 7 Youth, Tablet 7 Inci Full HD dengan Fungsi Telpon dan SMS

Diposting oleh Ahr Pulsa on Kamis, 18 Juli 2013
Tampaknya persaingan berat terjadi antara dua vendor asal cina, ZTE dan Huawei terus meluncurkan produk-produk terbaru mereka untuk menguras kantong sobat tiponer yang gila gadget :p Sebelumnya Huawei udah ngenalin ke kita tablet terbaru mereka dengan nama yang mirip MediaPad 7 Vogue, berharap meraih kesuksesan seperti tetuanya, huawei memberikan estafet kelanjutannya pada MediaPad 7 Youth.
Huawei MediaPad 7 Youth

Tablet dengan layar berukuran selebar 7 inci dengan resolusi Full HD ini masih setia dengan sistem operasi mbah gugel, si Android Jelly Bean versi 4.1. Hadir dengan casing dari bahan metal dengan ketebalan 9,9 mm membuatnya tampil keren dan sumringah dengan bobot seberat 350 gram, 150 gram lagi jadi 1 kilo :(

Spesifikasi Huawei MediaPad 7 Youth

Layar : 7 inci dengan resolusi Full-HD 1080p
Hardware : CPU Dual-core 1.6 GHz, RAM 1 GB
Memori : Internal 8 GB plus micro SD
Kamera : 3 MP, Plus 0,3 MP bagian depan
OS : Android 4.1 Jelly Bean
Baterai : Li-Po 4100mAh
Koneksi : 3G, HSPA+ dan WiFi

Dari berbagai pemberitaan, keunggulan dari tablet ini ada pada resolusi layarnya yang Full HD alias 1080p dengan kerapatan piksel sebanding dengan layar retina besutan apple, 315 ppi. Masalah hardware juga nggak perlu kuatir sob, tablet ini dibekali dengan prosesor dual-core berkecepatan hingga 1.6 GHz, sayangnya nggak ada info CPU nya merek apa.

Mengenai harga, harga belum ada informasi resmi yang dikeluarkan oleh Huawei Mobile. Tapi, yang ane kutip dari blog gsmarena, tablet terbaru huawei ini dibuat untuk berhadapan dengan tablet keluaran Asus, dengan keluarga Fonepad nya, jadi diperkirakan tablet ini akan dibanderol dengan harga 250 EURO, kira-kira dirupiahkan jadi 3,3 jutaan.

MediaPad 7 Youth akan tersedia di negara Russia, China, Asia Pasifik, Timur Tengah dan Eropa pada Q3 tahun 2013 ini.

Add comment to Huawei MediaPad 7 Youth, Tablet 7 Inci Full HD dengan Fungsi Telpon dan SMS

Posting Komentar

 
Huawei MediaPad 7 Youth, Tablet 7 Inci Full HD dengan Fungsi Telpon dan SMS | Themes creater Seo Buffer